Kutunggu Jandamu | Ustadz Ammi Nur Baits
Tayang pada tanggal 24 April 2025 Jam 19:30 WIB
Takhbib, yaitu merusak hubungan suami istri dengan mempengaruhi salah satu pihak agar membenci pasangannya, termasuk dosa besar. Rasulullah ﷺ bersabda, “Bukan termasuk golongan kami orang yang merusak hubungan seorang wanita dengan suaminya.” (HR. Abu Dawud).
Fenomena “Kutunggu Jandamu” adalah bentuk nyata dari takhbib modern—menggoda istri orang, menanti kehancuran rumah tangga orang lain demi ambisi pribadi. Ini bukan cinta, melainkan penghianatan terhadap nilai ukhuwah dan tanggung jawab sosial.
Takhbib merusak tiga hal sekaligus: hati, rumah tangga, dan masyarakat. Ia memicu perceraian, meninggalkan anak-anak dalam luka batin, dan memecah ketenangan sosial. Dalam pandangan Islam, setiap langkah menuju takhbib—baik melalui rayuan, perhatian berlebih, atau memberi harapan pada pasangan orang lain—adalah jalan menuju kerusakan.
Simak baik-baik video ini.. penting untuk kamu yang sedang membina keluarga!
Jangan lupa follow akun Official ANB:
📌 Subscribe : https://www.youtube.com/@amminurbaits
📌 Instagram : https://www.instagram.com/amminurbaits/
📌 Facebook: https://www.facebook.com/UstadzAmmiNurBaits
#janda #fikihkeluarga